Sariansyah Nekad Gasak Motor, Niat Hanya Ingin Belajar Mengendarai

Banjarmasin, Duta TV — Polsek Banjarmasin Timur mengamankan seorang lelaki bernama Sariansyah yang diduga melakukan pencurian sepeda motor di sebuah kos di Jalan Gatot Subroto, belum lama tadi.

Alvinatu Rahmah melaporkan kejadian tersebut setelah mengetahui sepeda motornya yang tengah menyala raib.

Usai olah TKP, polisi langsung mengejar terduga dan berhasil mengamankan Sariansyah di Jalan Simpang Pengambangan beberapa jam setelah kejadian.

Dari penyelidikan sementara, polisi menyebut motif pencurian itu dilatarbelakangi keinginan untuk memiliki.
Sariansyah nekad mendorong motor tersebut ke rumahnya karena ingin menggunakan barang curian itu untuk belajar dikendarai.

Usai mencuri, motor itu pun sempat disembunyikan Sariansyah di sebuah semak-semak tak jauh dari kediamannya.

“Pelaku melihat kondisi motor korban sedang dipanaskan. Pelaku menuntun motor tersebut ke lokasi disembunyikan. Pelaku tidak bisa mengendarainya,” ujar AKP Morris Widhi Harto, Kapolsek Banjarmasin Timur.

Selain mengamankan barang bukti sepeda motor, polisi juga mengamankan sebuah sepeda yang digunakan terduga untuk mendatangi lokasi kejadian.

Ia pun kini ditahan di Rutan Polsek Banjarmasin Timur dan terancam dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian disertai pemberatan.

Reporter: Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *