Warung ‘Pinggir Banyu’ Bawa Misi Bantu Damkar dan Tempat Ibadah

Martapura, DUTA TV — Warung pinggir banyu di Desa Mekar, Kecamatan Martapura Timur, yang baru beroperasi pada 29 Desember kemarin, dengan konsep warna warni motif sasirangan khas Banjar.

Warung makan ini menjadi viral sebelum beroperasi, karena pekerjaan pembangunannya, ditangani secara gotong royong oleh masyarakat, dan anggota pemadam kebakaran mekar, yang ada di depan warung.

Suasana di tepian sungai Martapura membuat para konsumen mendapat sensasi berbeda, lantara belum ada di kota Martapura.

Untuk menu, warung yang dibuka dari pukul 11.00 wita hingga pukul 22.00 wita itu, menyediakan sajian khas Banjar di siang hari, dan makanan khas Arabian di malam hari.

Sebagai pelengkap dan kekinian juga tersedia spot swa foto bagi pengunjung.

Fitri Alkatiri pencetus berdirinya warung pinggir banyu, mengungkapkan sebagian keuntungan bakal diserahkan untuk empat musholla, dan parkir untuk donasi pemadam kebakaran. Sedangkan menu makanan ringan merupakan karya bisnis mikro, para ibu, agar ekonominya terbantu dari pandemi.

“Kampung dekat BPK lalu berinisiatif untuk menggerakan perekonomian masyarakat terutama sosial BPK disini, untuk membantu pekerjaaan, dan ibu ibu yang mengolah olahan bisa dijual disini, Sebagian laba kita sepakat dengan tokoh masyarakat hasil dari warung didonasikan sebagain untuk BPK dan seluruh tempat mushola yang ada di desa Mekar,” Katanya.

Warga juga mendapatkan penghasilan dari operasional berwisata menyusuri sungai Martapura, menggunakan alat transportasi klotok.

Keberadaan warung pinggir banyu inipun diharapkan menginspirasi desa lainnya, untuk menghidupkan perekonomian di tengah pandemi.

Reporter : Tarida Sitompul.

Redaksi

Editor & Uploader

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *