Rombongan Kementerian Ketenagakerjaan RI Kunjungi Lokasi Penampungan Banjir Di Desa Sungai Sahurai

Polda Kalsel, Polres Batola, Duta TV – Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif, S.I.K., S.H., M.M. diwakili Kapolsek Rantau Badauh Ipda Marum beserta anggota menyambut kedatangan rombongan  Kementerian Ketenagakerjaan RI di lokasi penampungan pengungsi korban terdampak bencana alam di Desa Sungai Sahurai Kecamatan Rantau, Kabupaten Barito Kuala (Batola), Jum’at (29/1/2021).

Dalam kunjungan rombongan Kementerian Ketenagakerjaan RI tersebut turut hadir  Wakil Bupati Batola beserta rombongan, Camat Rantau Badauh dan Danramil 03 Rantau Badauh.

Kapolsek mengatakan kedatangan rombongan Kementerian Ketenagakerjaan RI di Kalimantan Selatan khususnya Kabupaten Batola ini untuk memeriksa tempat penampungan dan melakukan dialog langsung dengan korban banjir, sekaligus memberikan bantuan Sembako kepada warga.

Ia pun berharap bantuan dari Kementerian Ketenagakerjaan RI yang di terima oleh warga yang terdampak musibah banjir bisa mengurangi beban hidup keseharian mereka.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *