Pemko Banjarmasin  Janji Tindak Lanjuti Laporan LSM FORPEBAN

Banjarmasin, DUTA TV Aksi belasan pendemo dari LSM Forum Rakyat Peduli Bangsa dan Negara (FORPEBAN) yang digelar di Kantor Pemko Banjarmasin, disambut langsung oleh Wakil Wali Kota, Arifin Noor, Kamis siang. Ada sejumlah laporan yang disampaikan oleh pendemo.

Beberapa diantaranya, meminta Pemko dengan tegas menindak oknum ASN pelaku selingkuh dengan sanksi yang sesuai dengan pelanggarannya. Selanjutnya meminta menindaklanjuti dugaan mark up alat kesehatan, dan dugaan adanya karyawan titipan di Rumah Sakit Sultan Suriansyah.

Menurut Arifin, ia akan menindaklanjuti laporan dan dugaan yang disampaikan pendemo ke instansi terkait, seperti Inspektorat dan intansi lainnya.

“Apa yang disampaikan aspirasi, nanti ke Inspektorat ke Kejaksaan, apa yang  diinformasikan. Kita laporkan ke pihak terkait. Sama kita laporkan karyawan, penyalahgunaan anggaran,”ujar Arifin.

Sementara, Kabag Administrasi Dan Keuangan RSUD Sultan Suriansyah, Gusti Ikromi Akbar, membantah tuduhan terkait dengan memperkerjakan pegawai titipan. Menurut Ikrom, seleksi calon pegawai sudah sesuai dengan prosedur.

“Terkait pegawai kita sudah lakukan sesuai prosedur, terbatasnya SDM rumah sakit, jadi kita laksanakan semi terbuka. Nilainya keluar dan kita seleksi lagi dengan  wawancara sesuai ahlinya. Begitu juga administrasi, kami jamin tidak ada titipan. Kami membantah tuduhan dugaan tersebut,”katanya.

Ia juga membantah dengan tudingan mark up pengadaan alat kesehatan di rumah sakit milik Pemko Banjarmasin tersebut.

 

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *