Jadwal Kebarangkatan Normal, Jumlah Penumpang Kapal Masih Minim

DUTA TV BANJARMASIN – Pandemi COVID-19 ternyata hingga kini masih sangat berdampak pada usaha pelayaran terutama pada angkutan kapal penumpang.

Dari pantauan di agen kapal, seperti Dharma Lautan Utama, jumlah penumpang  dari setiap keberangkatan hanya berkisar diangka 20 orang lebih atau masih dibawah 10% dari hari biasanya.

Selain alasan COVID-19, minimnya penumpang tersebut diduga juga lantaran adanya kewajiban tambahan biaya bagi para penumpang untuk tes kesehatan menggunakan rapid tes.

Manager cabang PT Dharma Lautan Utama, Anton Wahyudi mengungkapkan, pihaknya hingga saat ini sudah berusaha untuk meningkatkan minat penumpang, hingga sampai melakukan kerjasama dengan berbagai pihak untuk melakukan promo.

Sementara itu, pada pandemi COVID ini, pihak manajemen PT Dharma Lautan Utama juga sudah melakukan penerapan protokol kesehatan yang ketat, dimana setiap sebelum dan sesudah keberangakatan seluruh wilayah kapal dilakukan penyemprotan disenfektan hingga melakukan tes kesehatan rutin terhadap awak kapal.

Reporter : Ade Yanuar

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *