Harga PCR Turun, Pemesanan Tiket Pesawat Masih Sepi

Banjarmasin, DUTA TV — Penurunan harga PCR dalam beberapa hari terakhir, nyatanya tak memberikan dampak besar terhadap penjualan tiket pesawat di Banjarmasin.

Pasalnya, saat ini tiket pesawat kebanyakan hanya dibeli oleh instansi pemerintahan saja, namun tidak bagi masyarakat umum.

Salah satu pengusaha travel di Banjarmasin mengaku, hingga kini belum menerima pemesanan dari masyarakat umum, namun beruntungnya memasuki akhir Agustus ini mendapat pembelian tiket pesawat dari instansi pemerintahan.

“Selama PPKM level IV tidak ada pemesanan tiket baik dari instansi pemerintahan maupun masyarakat umum, hanya saja di akhir agustus ini ada beberapa yang mesan,” kata Dayah, Karyawan Travel

Sementara itu disinggung perihal harga, harga tiket pesawat sejumlah rute mengalami penurunan hingga 30% namun itu pun terjadi hanya dalam sepekan terakhir, dengan rute Jakarta dan Surabaya.

Reporter : Nina Megasari

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *