60 Relawan Dibekali Teknik Damkar dan Pertolongan

Martapura, DUTA TV 60 relawan pemadam kebakaran swadaya di Kabupaten Banjar mengikuti kegiatan pelatihan tehnik standar pemadaman kebakaran, dan pertolongan keselamatan, Rabu siang. Pelatihan bertujuan agar seluruh relawan memiliki kemampuan standar operasi prosedur di lapangan.

Halimah, perwakilan BPK Pasar Papan, yang menjadi satu satunya peserta pelatihan wanita,  berusaha fokus mencoba salah satu tehnik penyemprotan air secara individual, dengan tekanan air berdaya 15 bar.

Halimah menjadi salah satu peserta yang mendapat pelatihan tehnik dasar dalam pemadaman kebakaran dari pemadam kebakaran Pemprov Kalimantan Selatan dan Dinas Damkar Kabupaten Banjar.

Peserta mendapat  teknik seperti memadamkan api menggunakan karung, alat pemadam api ringan, hingga pemadaman api dengan  tehnik khusus.

“Sangat bermanfaat bagi relawan swadaya,” kata Halimah.

“Dibekali teknik pemadam karena biasa lebih dahulu di lapangan,”ujar Kikis, pemula Damkar Kalimantan Selatan.

Selain dibekali praktek pemadaman, peserta dari 60 BPK di bawah naungan Bumi Reacue Selamat 690 Kabupaten Banjar terlebih dahulu dibekali pengetahuan teori tehnik pemadaman di luar dan di dalam ruangan, serta pertolongan resusitasi jantung dan paru.

“Sementara untuk 60 dari 152 BPK swadaya,”kata Kepala Dinas Damkar Kabupaten Banjar Rahmat Kartolo.

Dengan pelatihan tehnik pemadaman, diharapkan relawan damkar swadaya yang biasanya lebih dahulu di lokasi kejadian, bisa meminimalisir dampak kebakaran, maupun timbulnya korban jiwa.

 

Tim liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *