Status PPKM Habis, Pemko Masih Tunggu Arahan Pusat

Banjarmasin, DUTA TV — Status PPKM di Banjarmasin sudah berakhir sejak Senin 6 Juni kemarin. Pihak Pemko sendiri belum mendapatkan arahan terbaru pasca berakhirnya status PPKM tersebut dari pemerintah pusat.

Hingga saat ini pihak Pemko Banjarmasin masih menunggu arahan dari pemerintah pusat terkait dengan status PPKM tersebut, apakah statusnya naik, tetap di level 3 atau turun. atau bahkan PPKM sendiri dihilangkan karena angka penularan covid 19 di seluruh Indonesia khususnya Banjarmasin sudah turun drastis.

“Sampai tadi malam belum diumumkan waktu berakhir, jadi kita menunggu arahan pusat walaupun kita juga berusaha normatif nya, target untuk Lansia, anak-anak dan apalagi berbarengan dengan imunisasi anak paralel saja, sebelum ditetapkan bisa memenuhi 70% Lansia dan anak-anak,” ucap Ibnu Sina, Wali Kota Banjarmasin.

Capaian vaksinasi anak juga terus digenjot oleh pihak Pemko Banjarmasin, terlebih saat ini Pemko juga menggelar bulan imunisasi anak nasional atau BIAN.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *