Sinergi Pengawasan, Bawaslu Kalsel Kunjungi Kantor Duta TV

DUTA TV BANJARMASIN – Kunjungan kepala sekretariat Bawaslu Kalsel Teuku Dahsya Kesuma Putra, Jumat siang disambut pimpinan umum PT Duta Televisi Indonesia Doktor Syaifudin dan General Manager Kiki Arianzah.
Anjangsana ini turut didampingi Kasubbag hubungan masyarakat dan hubungan antar lembaga Murdianti serta staffnya.
Koordinasi dan sinergi juga direncanakan bersama Duta TV, untuk mengawali tahapan pengawasan pilkada 2020 yang mulai bergulir dan memastikan kesiapan itu dengan memberikan kepastian keamanan dengan perangkat alat pelindung diri atau APD.
“Hari ini Anjangsana, roadshow ke media-media, dalam rangka silaturrahmi hari ini ke Duta TV, dan harapannya bisa bekerjasama dan sinergi dalam pengawasan,” kata Teuku Dahsya K Putra Kepala Sekretariat Bawaslu Kalsel

“Menyambut hangat kunjungan Bawaslu, di pandemi juga bertapatan pilkada bulan Desember, media juga tanggung jawab sukseskan gelaran itu, Duta siapkan banyak program untuk membantu sosialisasi untuk meningkatkan partisipasi pilkada, ada rumah virtual untuk menerapkan pencegahan Covid-19, kita sangat dukung dan komitmen sukseskan Pilkada di Banua,” ucap Kiki Arianzah GM Duta TV
Dalam kujungan ini kepala sekretariat Bawaslu juga berkesempatan melihat rumah produksi baik di studio, dan bersilaturrahmi bersama pimpinan umum PT Duta Televisi Indonesia Dr. Syaifudin SH MH di lounge Duta TV.
Reporter : Fadli Rizki & Zein Pahlevi