Sekda Tanbu Hadiri Penutupan Kegiatan TMMD Ke-109 Kodim 1022 Tanah Bumbu

Tanah Bumbu , Duta TV –  Sekretaris Daerah Tanah Bumbu H Rooswandi Salem menghadiri penutupan kegiatan tentara manunggal membangun desa (TMMD) Ke-109 Kodim 1022 Tanah Bumbu di Desa Sumber Makmur Kecamatan Satui, Rabu (21/10).

Kegiatan TMMD yang digelar oleh Kodim 1022 Tanah Bumbu ditutup langsung oleh Kasrem 101 Antasari Kolonel Inf Parulian Marpaung, S.Sos, MM didampingi oleh Dandim 1022 Tanah Bumbu.

Untuk kegiatan TMMD yang ke 109 dilaksanakan selama 30 hari sejak tanggal 22 September hingga tanggal 21 Oktober 2020 dengan kegiatan fisik dan non fisik di desa Sumber Makmur dan Desa Wonorejo Kecamatan Satui.

Dalam sambutanya pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto, M.M., M.Tr Han melalui Kasrem 101 Antasri Kolonel Inf Parulian Marpaung, S.Sos, MM mengatakan, Seperti kita ketahui bersama bahwa program TNI Manunggal Membangun Desa ke-109 TA 2020 ini merupakan Operasi Bhakti TNI yang dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesejahtera-an rakyat.yang mana kegiatan ini dilaksanakan secara lintas sektoral dengan melibatkan Pemda, Polri dan Instansi terkait lainnya serta masyarakat setempat.

Kegiatan ini diselenggarakan untuk membantu pemerintah daerah guna meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah dalam membangun insfrastruktur serta membuka daerah yang terisolir guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan meningkatkan kehidupan berbangsa maupun bernegara dalam rangka kepentingan pertahanan serta tetap ter-peliharanya Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Kemanunggalan ini merupakan aktualisasi peran TNI dalam mewujudkan seluruh potensi wilayah dan masyarakat sebagai pendorong kemajuan Bangsa, yang bermuara pada terbentuknya kekuatan pertahanan nasional yang kokoh.

Sementara itu Sekretaris Daerah Tanah Bumbu H Rooswandi Salem mengatakan pemerintah daerah akan terus bersinergi dengan TNI dalam mewujudkan pembangunan di Kabupaten Tanah Bumbu untuk kesejahteraan masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut dilakukan penandatanganan penyerahan hasil kegiatan TMMD Ke 109 Kodim 1022 Tanah Bumbu oleh Sekretaris Daerah dan Dandim 1022, serta penyerahan sembako kepada warga Desa Sumber Makmur dan Desa Wonorejo Kecamatan Satui.

Iwan – Tanah Bumbu

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *