Saldo Puluhan Nasabah Bank Kalsel ‘Raib’

BANJARMASIN DUTA TV – Kantor pusat Bank Kalsel di jalan Lambung Mangkurat Banjarmasin, mendadak ramai didatangi puluhan nasabah, Senin siang (1/8/2022).

Mereka yang didominasi oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terkejut setelah mengetahui saldo ditabungan Bank Kalsel, mendadak berkurang.

Mereka pun lalu mendatangi kantor pusat Bank Kalsel untuk menanyakan hal tersebut. Kerugian disebut bervariasi yakni, dari jutaan rupiah hingga puluhan juta rupiah.

“Hari ini mau melapor, saldo awal Rp. 60 juta. Kesini dapat info dari teman, pas dicek ternyata kena (skimming),” ujar salah satu nasabah Bank Kalsel, Ma’rifah.

“Kehilangan saldo, sekitar Rp. 20 juta  tersisa Rp. 300 ribu, pas mau ngecek gaji, masih menunggu antrian sih ini untuk melapor, tidak ada transaksi,” ucap Abdillah nasabah Bank Kalsel.

Berkurangnya saldo ini diketahui saat nasabah melakukan pengecekan saldo untuk pengambilan gaji yang mana bagi Aparatur Sipil Negara dihandle langsung oleh Bank Kalsel.

 

Reporter: Nina Megasari – Zein Fahlevi

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *