Polresta Gelar Pasar Murah di Masjid Sultan Suriansyah

Banjarmasin, DUTA TV — Polresta Banjarmasin, menggelar pasar murah di Kawasan Masjid Sultan Suriansyah, Jumat sore kemarin. Selain pasar murah mereka juga menggelar doa bersama dengan tokoh lintas agama.
Pasar murah itu juga bekerjasama dengan Disperdagin Kota Banjarmasin. Ada ribuan paket sembako yang disediakan oleh Polresta Banjarmasin.
Selaian dalam rangka Hut ke 77 Bhayangkara, kegiatan itu juga bertujuan meringankan dan membantu warga, khususnya untuk warga yang kurang mampu.
“Selisih harga di pasar murah di pasar tradisional cukup besar. Untuk satu paket sembako yang berisi dua liter minyak goreng dan dua kilogram gula, hanya dihargai 39 ribu rupiah. Sementara untuk satu liter minyak goreng dan satu kilogram gula berharga 14 ribu rupiah di pasar tradisional,” kata Norabadiah, warga.
Warga berharap kegiatan ini bisa digelar secara rutin oleh pihak kepolisian, agar bisa membantu perekonomian warga.
Reporter : Zein Pahlevi