Mess Satpam di Jafri Zam-Zam Terbakar
Banjarmasin, DUTA TV — Api terlihat membakar bangunan sangat cepat, di Kawasan Jafri Zam-zam, Banjarmasin Barat, Jum’at malam. Bangunan yang terbuat dari kayu juga salah satu penyebab api cepat membesar.
Belakangan diketahui, bangunan rumah ini dijadikan mess satpam. Sejumlah relawan dan petugas damkar yang datang langsung melakukan pembasahan pada titik api.
Tak berselang lama relawan dan petugas berhasil menjinakkan api, yang sempat tidak menjalar ke bangunan lain yang berada disektiar lokasi kejadian.
Menurut penjaga malam, Welsaon Tedy, api tiba- tiba membesar dan saat kejadian bangunan dalam keadaan kosong.
“Rumah seperti mes, karyawan mana gak tahu, anggota satpam, ada orangnya tapi pas kejadian kosong. ada terus apaah shif malam kah, banyak mereka ini, ” Kata Penjaga Malam.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir cukup besar. Sementara, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan, untuk mengetahui pasti penyebab kebakaran.
Reporter : Zein Pahlevi