Masa Sampaikan Sejumlah Dugaan Kasus Korupsi di Kalsel

Banjarmasin, DUTA TVPuluhan masa dari LSM Forpeban dan IPPI Kalsel melakukan aksi unjuk rasa di kantor Kejaksaan Tinggi Kalsel, Senin pagi (09/11/2020).

Dalam orasinya masa menyampaikan sejumlah dugaan kasus korupsi yang terjadi di wilayah Kalimantan Selatan, diantaranya dugaan korupsi yang terjadi di BPBD kabupaten Balangan, yakni masalah pemasangan antena orari.

Kemudian proyek peningkatan jalan Awayan pematang Dinas BPS kabupaten Balangan senilai Rp1,9 miliyar. Kemudian dugaan persoalan Proyek Lelang Jaringan Pembuatan Air atau IPA Barito di kabupaten Tapin, dan proyek jalan Madang sampai jalan Mandapai kecamatan Padang Batung, Hulu Sungai Selatan tahun 2019 senilai Rp5,9 miliyar.

“Inilah data awal kita berharap dapat ditindak lanjuti oleh Kejati, siapapun pelakunya dan bersalah segera tahan dan ditangkap sesuai dengan hukum yang berlaku,” tegas Din Jaya, Kordinator Aksi.

Aksi unjuk rasa sendiri dikawal ketat oleh pihak kepolisian.seusai menyampaikan aspirasinya, masa membubarkan diri dengan tertib.

Tim Liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *