Lima Oknum Masyarakat Terindikasi Bakar Lahan Dengan Sengaja

DUTA TV BANJARBARU – Hal tersebut disampaikan kepala BPBD kalsel Wahyuddin saat menggelar kegiatan briefing kepada satgas penanganan karhutla di ruang rapat BPBD provinsi Kalsel di Banjarbaru, Senin pagi (18/08/2019).

Kepala BPBD Kalsel Wahyuddin mengakui saat ini ada lima oknum masyarakat yang terindikasi melakukan pembakaran lahan, hal tersebut terpantau dari rekaman kamera drone maupun alat dokumentasi lain.

Meski begitu Satgas Penegak Hukum tidak akan bertindak sembarangan lantaran perlunya melakukan pendalaman lebih lanjut terhadap bukti-bukti yang ada, namun untuk memberikan efek jera, BPBD provinsi Kalsel berencana akan melanjutkan kasus tersebut ke ranah hukum.

“Ada saran dari salah satu direktur di BNPB bagaimana kalau Sub Satgas ini ditonjolkan penegakan hukumnya, kalau selama ini sosialisasi, jadi ini menjadi mencari pembakar agar mereka jera, makanya kita harap ada kerjasama baik dengan Sub Satgas terkait dan mencoba pembakar bisa ditangkap, jadi mereka mencari dan berdasarkan rekaman ada lima pelaku”, terang Wahyuddin kepala BPBD Kalsel.

 

Wahyuddin Kepala BPBD Kalsel

 

Tingkatkan Pencegahan, BPBD Launching SMS Broadcast “siap-SMS-bro”

 

Sementara itu untuk meningkatkan upaya pencegahan Karhutla, BPBD Kalsel melalui Bidang Pencegahan & Kesiapsiagaan melaunching sistem SMS broadcast yang diberi nama “siap-SMS-bro” yang bekerja sama dengan pihak Telkom, dimana masyarakat di 36 lokasi di Kalsel akan mendapatkan SMS blast berupa himbauan untuk tidak melakukan pembakaran lahan.

“Jadi ini merupakan inovasi menyebar informasi kepada masyarakat kepada masyarakat di Kalsel sesuai Perda, fatwa MUI juga disebar karena membakar itu haram, jadi itu tersebar di pengguna provider Telkomsel, XL, dan sebagainya”, ujar Sahruddin Kabid Pencegahan & Kesiapsiagaan BPBD Kalsel.

 

Sahruddin Kabid Pencegahan & Kesiapsiagaan BPBD Kalsel

 

Berdasarkan laporan 19 Agustus 2019 ini terdapat 12 titik panas yang terpantau oleh BMKG yang terjadi di beberapa wilayah seperti daerah Balangan, kabupaten Banjar, Barito Kuala, HSU, HST dan Tanah Laut.

Tim Liputan Duta TV – BPBD Kalsel

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *