Korban Dugaan Pelecehan Jukir di RTH Kamboja Curhat di Medsos

Banjarmasin, DUTA TVCurahan hati dari akun instagram yang namanya disamarkan,  beberapa hari lalu.

Dari postingan itu diketahui kejadian pada Sabtu malam, saat korban dan rekannya bertandang ke ruang terbuka hijau Kamboja, di Jalan Anang Adenansi.

Pada saat ingin pulang dan mengambil kendaraan mereka di parkiran, salah satu oknum juru parkir yang diduga dibawah pengaruh minuman berlakohol, mendekat dan memegang dada korbannya.

Pada perjalan pulang untuk mengantar pasangannya, diketahui si perempuan menangis selama perjalanan. Namun, pasangannya baru mengetahui kejadian tersebut, saat sudah berada di rumah.

Kejadian itu juga menjadi perhatian dari Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin. Saat ini mereka masih melakukan klarifikasi terhadap pengelola parkir di kawasan itu. Jika nantinya terbukti adanya pelecehan tersebut, oknum jukir akan diberhentikan oleh pengelola.

“Adanya laporan masyarakat di media sosial sudah kami tindak lanjuti juga ke pihak pengelola apakah benar kejadian tersebut,” kata Umar, Kepala UPTD Parkir Dishub Banjarmasin

Tak hanya oknum Jukir yang terkena sanksi, jika dugaan pelecehan itu terbukti, pihak pengelola juga akan mendapatkan sanksi oleh Dishub Banjarmasin.

Sementara itu, dari informasi, kasus dugaan pelecehan ini belum bergulir ke meja kepolisian.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *