Ketua DPRD Kalsel Minta Tak Ada Pesta Kembang Api Malam Tahun Baru

Banjarmasin, DUTA TV — Menjelang malam tahun baru, Ketua DPRD Kalimantan Selatan Supian HK meminta pesta kembang api ditiadakan.
Ia juga meminta aparat keamanan agar berjaga untuk meminimalisir euforia malam pergantian tahun. Ia menghimbau agar warga Kalimantan Selatan mengisi malam tahun baru dengan kegiatan positif, salah satunya sholat hajat.
Wakil rakyat dari partai Golkar ini berharap malam pergantian tahun tidak ada kegiatan-kegiatan yang berpotensi mengganggu ketertiban masyarakat.
“Untuk pergantian tahun menjelang 2024 pada intinya kami menghimbau khususnya kepada aparat dan masyarakat supaya jangan euforia glamor. Laksanakanlah yang bermanfaat untuk menghindari dosa-dosa. Kalau bisa petasan kembang api ditiadakan, pengguna jalan ditertibkan. Kalau ada kegiatan menonjol yang mengganggu ketertiban masyarakat kami harap Polda Kalsel bisa menertibkan,”ungkapnya.
Bukan hanya diperkotaan, ia juga meminta Kapolda Kalimantan Selatan untuk memerintahkan seluruh Polres di 13 kabupaten kota siaga. Apalagi, saat ini sudah memasuki tahun politik, dimana diharapkan seluruh masyarakat saling mendoakan agar banua tetap kondusif.
Reporter : Evi Dwi Herliyanti