Kepala SKPD Komitmen Bersama Gunakan Aplikasi Laporan Untuk Pengaduan

DUTA TV BANJARMASIN – Seluruh pimpinan SKPD se-kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menandatangani MoU atau komitmen bersama tentang Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional(SP4N), menggunakan aplikasi laporan aspirasi pengaduan online rakyat atau lapor.

Hal tersebut dituangkan dalam kesepakatan dan komitmen bersama melalui penandatanganan yang  disaksikan langsung oleh bupati Hulu Sungai Utara H.Abdul Wahid pada saat pelaksanaan apel gabungan di halaman kantor Pemkab HSU.

Dalam sambutannya, bupati Hulu Sungai Utara mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Selatan dan juga Ombudsman provinsi Kalimantan Selatan yang turut hadir dan menyaksikan penandatanganan komitmen bersama Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional(SP4N) melalui Laporan Aspirasi Pengaduan Online Rakyat atau LAPOR.

Dengan ditandatanganinya naskah komitmen penerapan oleh pimpinan SKPD ini, berarti kita telah berkomitmen untuk mengelola pengaduan publik melalui LAPOR.

Wahid juga meminta kepada kepala SKPD agar sungguh sungguh menindak lanjuti dan melaksanakan kebijakan strategis, dalam layanan publik ini dengan baik dan penuh tanggung jawab, mengingat pengelolaan pengaduan merupakan hal yang penting sebagai sarana perbaikan pelayanan publik, meningkatkan kepercayaan masyarakat, dasar pengambilan keputusan atau kebijakan serta mengawal akuntabilitas pemerintah.

Sementara itu, Noorhalis Majid selaku kepala perwakilan Ombudsman Kalsel, berharap seluruh SKPD penyelenggara pelayanan publik terhubung dengan aplikasi ini, sehingga jika ada masyarakat yang komplain atas pelayanan publik bisa ditindak lanjuti dan bisa di ketahui.

Sistem ini juga terhubung dengan sekretariat Presiden dan Ombudsman jadi dalam kontek pelayanan publik, seluruh komplain masyarakat itu bagian dari pelayanan publik dan kita sebagai penyelenggara pelayanan harus merespon laporan tersebut dan dirinya sangat berharap seluruh SKPD HSU nya sudah terkoneksi dan sudah terhubung.

 

Tim Liputan – Humas HSU

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *