Bupati HSS Pantau Harga & Ketersediaan Bahan Pokok

DUTA TV  HSS – Untuk memastikan ketersediaan bahan pokok di pasaran mencukupi bupati Achmad Fikry  meninjau kondisi perdagangan  di sentral pasar Los Batu, Kandangan pada Selasa(21/01) pagi.

Meski ketersediaan tercukupi namun dari hasil pantauan terdapat beberapa bahan pokok mengalami kenaikan harga  seperti ayam potong, cabai merah, telur, beras dan yang lebih signifikan adalah bawang merah, dimana kenaikannya mencapai Rp10 ribu  yang awalnya hanya Rp35 ribu menjadi Rp45 ribu perkilonya.

Meski demikian kondisi ini masih dianggap normal dan pemerintah setempat akan terus melakukan pemantauan harga secara berkala guna mempersiapkan antisipasi jika terjadi lonjakan harga yang lebih besar nantinya.

“Ketersediaan sembilan bahan pokok sekaligus ingin mengecek harga kalau tersedia semuanya tersedia beras tersedia mulai dari kelas paling tinggi sampai kelas yg paling rendah itu yg kita harapkan ketersediaan itu, beras tidak ada mengalami kenaikan yg signifikan naik sedikit sedikit lah tapi tidak berpengaruh,” kata Achmad Fikry Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Achmad Fikry Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan
Achmad Fikry Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan

Upaya yang dilakukan ini diharapkan dapat membuat inflasi terkendali sehingga tidak menimbulkan gejolak peningkatan berlebihan harga bahan pokok di pasaran.

 

Reporter : Muhammad Irfansyah

 

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *