Buat Posko Induk, Polresta Banjarmasin Minta Hibah Tanah di Taman Edukasi Dutamall
Banjarmasin, DUTA TV — Komisi II DPRD kota Banjarmasin menggelar rapat dengar pendapat bersama dengan Polresta dan Dinas BPKPAD kota Banjarmasin.
RDP tersbut digelar untuk membahas permintaan Polresta Banjarmasin terkait hibah tanah di kawasan Taman Edukasi tepat disamping Duta Mall Banjarmasin.
Tanah tersebut diminta agar Polresta bisa membuat pos induk sebagai pusat pelayanan kepolisian yang posisinya dianggap strategis dan berdekatan dengan seluruh wilayah.
“Jadi kita meminta hibah tanah kepada Pemko di Taman Edukasi. Jadi ini RDP dan sudah disambut baik dewan. Tanah ukuran 4×6 untuk posko induk karena disana alokasinya strategis dan berdekatan dengan semua wilayah,” kata AKBP Pipit Subiyanto, Wakapolres Banjarmasin.
Terkait hal ini, pihak dewan meminta Dinas BPKPAD untuk bisa membuat tim demi memenuhi semua persyaratan ynag dilakukan sebagai prosedur penghibahan, sebelum nantinya dilakukan rapat paripurna persetujuan dari seluruh fraksi.
“Jadi ini terkait hibah. Untuk semuanya memang sudah terpenuhi namun harus ada persetujuan dewan dan kita meminta BPKPAD membntuk tim dulu dan memenuhi syaratnya baru kita pari purnakan. Secara umum kita setuju karena ini untuk pelayanan keamanan masyarakat,” ucap Awan Subarkah, Ketua Komisi II DPRD Kota Banjarmasin.
“Untuk permaslahan hibah ini kita sudah setuju dan syarat pun sudah dilengkapai jadi karna harus ada persetujuan dewan jadi kita melakukan kordinasi dan bagaimana syaratnya,” tutur Edi Wibowo, Kepala BPKPAD Banjarmasin.
Sementara itu, diketahui semua persyaratan pendukung terkait hibah tanah sudah dilengkapi oleh pihak Polresta serta dinas terkait, kini tinggal menunggu persetujuan dewan.
Reporter : Ade Yanuar