Baznas Gelar Tasmiyah Massal dan Bagikan Makanan Bergizi
Banjarmasin, DUTA TV — Baznas Kota Banjarmasin kembali melaksanakan syukuran dan tasmiyah pada 70 bayi, di salah satu hotel di Banjarmasin, Selasa pagi (10/12). Kegiatan ini merupakan program pendampingan dan pelayanan ibu hamil dari Baznas.
Selain tasmiyah, sejumlah ibu hamil juga mendapatkan bahan makanan bergizi dari Baznas kota Banjarmasin dari program yang sama.
Pemberian bahan makanan bergizi ini, salah satu upaya baznas untuk membantu Pemko Banjarmasin, dalam penanganan stunting.
Menurut Aisyah, salah satu warga yang mendapat bantuan dan mengikuti kegiatan ini, ia sudah mendapatkan paket makanan bergizi sejak usia kandungan umur 4 bulan dan mendapatkan pemeriksaan kandungan dari pihak Baznas Banjarmasin.
“4 bulan, dapat paket makanan bergizi, dapat jua di mesjid agung. Senang dengan kegiatan ini baru umur 8 hari anak pertama, terima kasih Baznas sudah memberikan makanan bantuan dan ditasmiyah,”kata Aisyah, Warga.
“2024 ada 70 orang yang terdaftar dan direkomendasi dari Dinkes, ternyata ada yang datang masuk pembinaan dalam rangkaian pencegahan stunting ada 20 lagi, jadi hampir 100 diusia 3 4 bulan kita bina,” tutur Riduan Masykur, Ketua Baznas Kota Banjarmasin.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Pemko Banjarmasin, perwakilan dari puskesmas yang ikut mendampingi ibu hamil dan juga UPZ Bank Kalsel.
Reporter : Zein Pahlevi