14 Juta Hektar Lahan dan Hutan di Indonesia Kritis

Pelaihari, DUTA TV –Wakil Menteri LHK Alue Dohong melakukan kunjungan kerja di rehabilitasi hutan dan lahan sungai mandi Kelurahan Karang Taruna Kota Pelaihari.

Kunjungan Wamen LHK ini menindaklanjiuti pasca musibah banjir yang melanda wilayah Kalimantan Selatan, khususnya banjir di Kabupaten Tanah Laut pada Januari lalu.

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menekankan upaya rehabilitasi hutan dan lahan karena sebagian besar lahan hutan di Kalimantan Selatan, maupun di daerah lain sudah mulai kritis.

Alue Dohong menyampapaikan jika secara nasional ada 14 juta hektar lahan kritis serta target tahunan rehabilitasi sebesar 800 juta hektar pertahun. Dia berharap dengan adanya musibah banjir di Kalsel yang cukup parah beberapa waktu lalu, agar menjadi introspeksi bagi seluruh pihak untuk memperbaiki kondisi alam, sehingga diharapkan akan mengurangi terjadinya bencana.

“Dari musibah yang terjadi awal tahun ini kita harus memperbaiki alam sehingga bisa mengurangi musibah, korban jiwa, biaya sosial serta biaya ekonomi akibat bencana bisa kita kurangi juga” Kata Wamen LHK Alue Dohong

Dalam kunjungannya Alue Dohong jgua menyalurkan hibah bagi empat kelompok tani hutan masing-masing sebesar 50 juta rupiah, atau total senilai 200 juta rupiah.

Reporter : Suharadadi

Redaksi

Editor & Uploader

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *