Truk Hanya Boleh Masuk Kota Untuk Pembangunan Infrastruktur

Banjarmasin, DUTA TV  Pembangunan jembatan Antasan Tanipah di Jalan Gubernur Syarkawi Kabupaten Banjar dijadwalkan berlangsung 30 Mei hingga 30 Juni mendatang.

Proyek pembangunan ini dipastikan membuat truk pengangkut material akan banyak yang memasuki kota Banjarmasin.

Walikota Banjarmasin Ibnu Sina meminta agar pengguna tetap waspada saat berkendara pada waktu tersebut. Disamping perkembangan infrastruktur, keselamatan warga juga merupakan hal utama.

Ibnu juga meminta agar jam operasional masuk dan keluarnya truk pembawa material dapat diperhitungkan oleh Forum Lalu Lintas Dan Jalan. Terlebih di kota Banjarmasin saat ini sedang marak orang menggunakan motor listrik yang acap kali meresahkan pengguna jalan.

“Untuk truk masuk kota akan kita koordinasikan dengan Forum Lalu Lintas. Untuk pembawa material mungkin boleh, tapi waktunya diatur, jangan keterusan,”ujarnya.

Menyikapi hal ini Ibnu juga berharaa ada simulasi perihal angkutan pembawa material agar tak mengganggu lalu lintas.

Reporter : Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *