Terdampak COVID-19, Bandara GSA Kotabaru Pekerjakan Warga

Kotabaru, DUTA TV Puluhan warga dikerahkan dalam pembersihan lahan dan drainase di sekitar landasan pacu Bandara Gusti Syamsir Alam Kotabaru, Selasa(25/08/2020).

Mereka merupakan warga yang tinggal di dekat bandara dan terkena imbas pandemi COVID-19, baik yang tidak mampu maupun korban PHK.

Mereka dipekerjakan sehingga bisa mendapat penghasilan tambahan dan meningkatkan daya beli.

Pembersihan lahan dan drainase di Bandara Gusti Syamsir Alam Kotabaru, ini merupakan salah satu program padat karya yang dilakukan sesuai instruksi pemerintah pusat dalam rangka meningkatkan produktivitas dan memulihkan perekonomian nasional.

Sepanjang tahun ini ditargetkan ada 4 program padat karya yang dilaksanakan secara bertahap.

“Sesuai instruksi masyarakat di sekitar bandara biar masyarakat merasakan kehadiran bandara manfaatnya, dalam masa pandemi ini banyak masyarakat yang terimbas ada yg berhenti bekerja ada yg penghasilannya berkurang, karena itu program ini salah satunya untuk memulihkan daya beli masyarakat,” Kata Ferdinan Nurdin Kepala Kantor Upbu Sjamsir Alam Kotabaru.

Sementara itu dalam kegiatan pembersihan lahan dan drainase yang dilaksanakan selama 3 hari ini, ada 150 orang warga yang dilibatkan yang sebelumnya telah lebih dulu didata.

Setiap harinya ada 50 orang yang bekerja secara bergiliran dan mendapat upah Rp100.000,- perorang perhari.

pembersihan dilakukan untuk mengamankan area pendaratan dan lepas landas pesawat.

Reporter : Nazat Fitriah

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *