SMPN 6 Banjarmasin Masih Kurang 1 Kelas, Sekolah Buka Pendaftaran Hingga Kuota Terpenuhi

Banjarmasin, Duta TV Sejumlah warga bersama anaknya terlihat memadati salah satu ruangan di SMP Negeri 6 Banjarmasin, Selasa siang (20/06/2023). Hari ini merupakan hari pertama untuk siswa-siswi yang sudah diterima untuk daftar ulang.

Selain itu, pihak sekolah juga menerima pendaftar yang ingin masuk sekolah ini melalui jalur offline. Pasalnya, SMP Negeri 6 Banjarmasin untuk jalur zonasi belum memenuhi kuota sebanyak enam kelas atau sekitar 180 siswa lebih.

Untuk kekurangan kuota di sekolah ini sebanyak satu kelas, atau sekitar 32 siswa. Pendaftaran jalur offline ini diperbolehkan bagi siswa yang berasal dari wilayah lain atau tidak ditentukan melalui zonasi. Mereka akan tetap membuka pendaftaran hingga kuota terpenuhi.

“Kemarin kami baru rapat, jadi sekolah yang kurang murid dipersilahkan membuka. Kembali sesi kedua secara offline, hari ini pengumuman. SMP 10 dapatnya semua jurusan sekitar 130 lebih. Kita butuh 6 kelas, kita perlu satu kelas. Kami lihat hari ini hasil daftar ulangnya bagaimana. Hari ini pun mereka datang, kami terima sampai terpenuhi kuota,” ucap Syahrida, Kepala SMPN 6 Banjarmasin

Pendaftaran dengan jalur offline atau langsung datang ke sekolah ini juga sudah melalui persetujuan dari Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, usai melaksanakan rapat Senin kemarin.

Reporter: Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *