Ribuan Mahasiswa Coblos Kandidat Ketua BEM FEB ULM

BANJARMASIN, DUTA TV – Layaknya prosesi pemilihan umum, Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa atau KPUM Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin membuka 3 kotak suara sebelum pelaksanaan pemungutan suara.
Pembukaan kotak suara yang disaksikan oleh delapan calon Ketua BEM FEB dan perwakilan atau saksi untuk memastikan pelaksanaan pemungutan suara benar-benar jujur, adil, atau jurdil.
Setelah pembukaan kotak suara, panitia melaksanakan prosesi pemungutan suara. Setidaknya ada 2500 lebih mahasiswa yang masuk dalam daftar pemilih tetap atau DPT. Pemilih wajib berstatus mahasiswa maksimal angkatan tahun 2020 dan memiliki kartu identitas mahasiswa.
Banyaknya jumlah pemilih membuat pemungutan suara dilangsungkan selama tiga hari.
“Pemungutan suara dilaksanakan selama tiga hari, pada Senin sampai Rabu. Untuk menjadi pemilih maksimal, mahasiswa angkatan 2020 harus memiliki KIM atau Kartu Identitas Mahasiswa. Seperti pemilu pada umumnya,” jelas Muhammad Nur Ketua KPUM FEB ULM.
Pasca melakukan pencoblosan, DPT menyematkan tanda tangan sebagai bentuk komitmen telah mengikuti pelaksanaan pemilu dan menggunakan hak suaranya. Rencananya, penghitungan suara akan dilaksanakan pada Rabu sore mendatang. Pemilu raya mahasiswa ini merupakan bentuk pendidikan politik untuk mahasiswa, terlebih menjelang pemilu 2024.
Reporter : Evi Dwi Herliyanti