PSTI Kalsel Turunkan Tim Pemantau Atlet di Popda 2022

Banjarmasin, DUTA TV Pertandingan olahraga sepak takraw kembali dipertandingkan saat Popda di lapangan Borneo Indoor Futsal, Jum’at siang.

Pertandingan ini diikuti 11 kabupaten/kota se Kalimantan Selatan, meskipun dua daerah yakni kabupaten batola dan tabalong disebut absen dalam ajang ini.

Sementara itu, menjadi event yang diikuti para pelajar, pengurus Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI ) Kalimantan Selatan menurunkan tim pantau untuk menjaring atlet berpotensi untuk diturunkan di pra Popnas nanti.

“PSTI membantu dalam segi pelaksanaan dari perwasitan dan petugas meja. Kami juga memantau atlet – atlet yang akan diterjunkan di pra Popnas. Kami sudah menurunkan tim pemantau, selain sebagai pelaksana kami juga talent scoring. Harapannya peserta main bagus, nanti mereka akan jadi tim kalsel di pra Popnas,”kata koordinator cabang takraw popda 2022, Zainal Abidin.

Diketahui, pada cabang sepak takraw Popda di 2022 ini penyelenggaran hanya mempertandingkan nomor tim tiga krew saja.

Reproter : Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *