Pendaftar Luar Kalsel Ramaikan Seleksi Direksi PAM Bandarmasih

Banjarmasin, DUTA TV — Pendaftaran calon Direksi PAM Bandarmasih resmi ditutup oleh panitia seleksi atau Pansel, Rabu kemarin.

Saat ini pihak Pansel sedang melakukan verifikasi terhadap berkas yang sudah masuk ke panitia.

Totalnya, ada 19 orang yang sudah mendaftar ke Pansel untuk calon Direksi PAM Bandarmasih, 8 dari internal PAM Bandarmasih dan 6 diantaranya merupakan pendaftar dari luar Kalsel, seperti, Jawa dan beberapa provinsi lain.

Ada tiga jabatan yang dilelang di perusahaan milik daerah tersebut, yakni direktur utama, direktur operasional dan direktur umum.

Ketua Pansel Direksi PAM Bandarmasih, Totok Agus Daryanto mengatakan, syarat utama untuk menjadi calon direksi badan usaha milik daerah itu, harus memiliki sertifikasi terkait pengelolaan air. Jika persyaratan tersebut dan yang lain sudah terpenuhi, mereka akan ke tahap selanjutnya, yakni psikotes.

Nantinya, Pansel akan merekomendasikan 3 orang untuk setiap jabatan, pada pemegang saham dan ditentukan melalui RUPS atau rapat umum pemegang saham.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *