Pemprov Kalsel Terus Dorong Kemajuan Eonomi Kerakyatan

DUTA TV MARTAPURA – Presiden Jokowi melalui Kemenko Perekonomian menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Peternakan Rakyat dan Implementasi Keuangan Inklusif, di Pondok Pesantren Ushuluddin, Desa Tambak Anyar Ilir, Martapura Timur, Banjar, Kamis (19/09).

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka Pekan Kerja Nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental (PKN GNRM) yang diselenggarakan di Provinsi Kalsel.

KUR diserahkan Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Susiwijono, yang juga disaksikan Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor.

Gubernur Kalsel mengapresiasi dikucurkannya KUR tersebut dan berharap pesantren-pesantren di Kalsel mampu menggerakkan ekonomi kerakyatan. menjadi penggerak pembangunan di segala bidang, serta mampu mencetak santri mandiri dan berdaya saing.

“Saya berterima kasih kepada Presiden Jokowi dan Menko Darmin Nasution yang telah mendorong institusi keuangan untuk menyalurkan KUR di daerah ini. Semoga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalsel pada umumnya, dan peternak pada khususnya,” tandasnya.

Menurut Paman Birin, sapaan akrabnya, arus perubahan dan globalisasi ekonomi dunia yang tengah terjadi saat ini, menuntut  untuk terus bergerak dan bertransformasi.

Hal ini penting. Sebab pemberdayaan ekonomi juga menjadi bentuk dakwah kepada masyarakat. Karena islam pada hakekatnya adalah agama yang mengajarkan dan menganjurkan umatnya untuk meraih kekayaan hidup, baik secara material maupun spiritual.

Sementara Pemprov Kalsel, menurut Paman Birin, terus berupaya untuk melakukan transformasi ekonomi melalui visi  “Kalsel Mapan (mandiri dan terdepan), lebih sejahtera, berkeadilan, berdikari dan berdaya saing”.

 

Tim liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *