Mendaftar di KPU, Paslon Wajib Cuci Tangan dan Melintasi Bilik Sterilisasi

Banjarmasin, DUTA TV — Petugas KPU Kalsel mempersiapkan proses penyambutan Bapaslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel, pada proses pendaftaran yang akan dimulai 4 – 6 September besok.

Ditengah pandemi saat ini, calon kandidat serta pendamping diwajibkan mencuci tangan dan masuk ke dalam bilik strerilisasi yang sudah disiapkan petugas KPU, sebelum memasuki kantor KPU.

Pemberkasan didalam ruangan, pihak KPU hanya memperbolehkan 20 orang saja yakni dua orang pasangan calon dan 18 orang pendamping.

Selain itu, protokol ketat juga akan dilakukan petugas saat proses pendaftaran calon dengan membawa berkas yang harus dimuat ke dalam kantong kedap air, karena berkas tersebut akan disemprot dengan cairan disinfektan.

Kita siapkan sesuai protokol, mulai depan secretariat KPU, hingga pengaturan tempat duduk didalam aula. Kita sediakan kapasitas diruangan menampung 32 orang KPU, Bawaslu, dan Bapaslon berjarak 1 meter, saat kedatangan  cuci tangan, masuk tempat deteksi dan disinfektan, isi daftar hadir,” kata Edy Ariansyah Komisioner KPU Kalsel

Edy Ariansyah Komisioner KPU Kalsel
Edy Ariansyah Komisioner KPU Kalsel

Hingga hari ini, sekretariat KPU sudah mendapat konfirmasi rencana pendaftaran bakal kandidat yang akan bertarung di Pilkada 2020, yakni H. Sahbirin Noor- Muhidin dan Denny Indrayana-Difriadi Darjat yang akan mendaftar pada Sabtu 5 September mendatang.

Reporter : Fadli Rizki

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *