Korban Curanmor : Terimakasih, Motor Saya Dibikin Kinclong

Surabaya, DUTA TV — Pelaku aksi pencurian sepeda motor milik mahasiswa ITS berhasil dibekuk. Bersama pelaku, barang bukti berupa sepeda motor pun berhasil disita. Pelaku juga bertemu dengan korban di Mapolrestabes Surabaya, Rabu (28/12/22).

Menariknya, korban justru berterima kasih kepada pelaku pencurian usai melihat sepeda motornya. Sebab, sepeda motornya berubah menjadi kinclong seperti baru.

Mahasiswa ITS ini mengungkapkan sepeda motor miliknya dicuri pada sore hari atau lebih tepatnya jam 6 sore. Hal itu disampaikannya dalam konferensi pers yang dilakukan Satreskrim Polrestabes Surabaya di Mapolrestabes Surabaya pada Rabu (28/12/22).

“Motor Mas itu (dicuri) siang atau malam?,” tanya petugas yang berada di sebelah korban.

“Menjelang malam Pak, jam 6 sore,” jawab Thoriq Alatas, mahasiswa ITS yang menjadi korban pencurian.

“Jam 6 sore? Di saat orang-orang mau melakukan ibadah, yang bersangkutan mengambil (sepeda motor),” ujar petugas ini.

“Pelat nya enggak diganti Mas?,” tanya pria yang merekam.

“Pelat nya diganti Mas,” ujar Thoriq.

“Oleh pelaku, pelat nya diganti,” ujar petugas sebelumnya.

“Terima kasih buat pelaku karena telah memperbarui bodi motor saya, spion baru, sama dicat ulang bodinya,” tuturnya.

“Terima kasih, Alhamdulillah,” ulangnya.
Pelaku aksi pencurian sepeda motor milik mahasiswa ITS berhasil dibekuk. Bersama pelaku, barang bukti berupa sepeda motor pun berhasil disita. Pelaku juga bertemu dengan korban di Mapolrestabes Surabaya pada Rabu (28/12/22).(mer)

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *