Mulawarman Peduli, Koramil 1007-01 Bantim Ajak Warga Jaga Kesehatan Dan Rutin Berolahraga

DUTA TV BANJARMASIN -  Kegiatan sosial kembali dilakukan oleh koramil 1007-01 Banjarmasin Timur, Jumat pagi (12/04/2019).

Bertempat di Puskesmas Karang Mekar jalan Ratu Jaleha Banjarmasin,  aksi yang dipimpin langsung oleh komandan ramil Mayor (inf) Gatot Teguh Waluyo ini merupakan bagian program dari Mulawarman peduli untuk mengajak masyarakat yang datang berobat untuk menjaga kesehatan dan rajin berolahraga.

Apalagi terlihat di kawasan ini,  pasien berobat didominasi oleh warga berusia lanjut atau lansia,

“Kita melihat masyarakat yang ingin berobat, tadi ada senam juga,  untuk memotivasi agar segeranya sembuh. Ini kan usianya senja semua,  rentan dengan serangan penyakit,  agar menjaga kesehatan di usia tua nya dengan perbanyak senyum dan gerak,” Katanya.

Sebagai tuan rumah,  kepala Puskesmas karang mekar menyambut baik kegiatan ini dengan harapan bisa memotivasi masyarakat untuk sehat.

“Alhamdulillah kita senang sekali dengan kegiatan hari ini,  ini bagus dilakukan untuk memberikan motivasi kepada masyarakar untuk hidup sehat,” ucap Irma Setiawati

Kegiatan tersebut juga diikuti oleh ibu ibu persit yang meninjau langsung kondisi para pasien yang berobat.

“Rata-rata radang tenggorokan,sakit gigi,  Candra kirana ranting dua kehadiran kami dapat memberikan semangat,” tambah ketua persit Candra Kirana Ranting 2, Olivia.

Saat ditemui usai pemeriksaan kesehatan.  Salah satu warga bernama Asiah mengaku turut senang dengan adanya kegiatan ini.  Ia juga menambahkan jika ini harus dilakukan secara rutin. “Alhamdulillah bagus,  sering sering yah” tandasnya.

Tak ketinggalan,  pihak koramil 1007-01 turut membagikan bingkisan kepada para pasien sebagai bentuk dukungan untuk hidup sehat dan senam bersama.

Reporter : Nina megasari – Mawardi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *