Komisi II Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan Pasar Wadai

Banjarmasin, DUTA TV — Keberadaan Pasar Wadai yang menjadi ikon di setiap bulan Ramadhan kali ini digelar dengan kolaborasi antara Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan bersama Pemerintah Kota Banjarmasin, mendapat apresiasi dari DPRD Banjarmasin.

Bahkan Komisi II DPRD Banjarmasin mengajak dan mendorong masyarakat untuk turut meramaikan keberadaan pasar wadi Ramadhan.

Hal ini dilakukan Dewan agar masyarakat turut membantu perkembangan UMKM dan wisata serta meningkatkan ekonomi.

Namun di sisi lain, Anggota Komisi II DPRD Banjarmasin, Muhammad Mustakim juga mengingatkan agar warga tetap menjaga kebersihan pasar wadai.

“Kami mengapresiasi ini, apalagi tahun ini khusus sinergi dari Provinsi dan Kota. Jadi, ayo kita ramaikan dan ini sangat-sangat menghidupkan UMKM dan buat wisata refreshing di bulan Puasa. Dan tentunya untuk meningkatkan ekonomi,” katanya.

Isu kebersihan sendiri saat ini cukup hangat, lantaran Banjarmasin sedang mencari solusi atas darurat sampah pasca ditutupnya TPA Basirih.

Reporter : Ade Yanuar

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *