Jelang Imlek, Hiasan Lilin dan Lampion Banyak Dicari

Banjarmasin, DUTA TV — Jelang Imlek 29 Januari 2025 mendatang, penjualan hiasan dan lilin ramai diburu.
Stock hiasan atau ornamen Imlek terlihat cukup banyak tersedia di Toko Nirmala di kawasan Veteran, Banjarmasin Tengah.
Mulai dari lampion hingga hiasan untuk didinding, tersedia di toko satu ini. Selain itu, keperluan untuk umat Konghucu sembahyang juga ramai dicari.
Menjelang perayaan Imlek tahun ini, penjualan aneka ornamen serba merah khas Imlek, ramai dicari pembeli. Harganya pun bervarasi.
Untuk harga lampion misalnya, ditawarkan dari Rp50 ribu sampai Rp250 ribu, tergantung dengan ukuran. Biasanya hiasan lampion dipasang di rumah dan di pohon sakura, maupun di tempat ibadah.
Sedangkan harga lilin berkisar dari Rp40 ribu hingga Rp800 ribu. Harga itu sesuai dengan ukuran lilin, jika lilinnya lebih besar maka harganya juga semakin mahal.
Lilin tersebut biasanya lebih ramai dibeli saat dua minggu setelah Imlek atau saat perayaan Cap Go Meh.
“Penjualan rame. Lumayan buat di dinding buat menghias pihon sakura, lampion. Semua ukuran, dari 50 smpai 250 lilin 40 sampai 800, sekitar 10 cm, sampai kaki kita lah. Ukuran medium 30 cm ramai,”ujar Indarto, pemilik toko.
Diperkirakan penjualan berbagai hiasan, peralatan sembahyang dan lilin untuk perayaan Tahun Baru Cina ini, masih tetap akan ramai hingga perayaan Cap Gomeh mendatang.
Reporter : Zein Pahlevi