DPRD Kalsel Pasang Bilik Submersible UV Sterilizer di Pintu Masuk

DUTA TV BANJARMASIN – Inilah bilik Submersible UV Sterilizer yang mulai disiapkan pihak sekretariat DPRD Kalsel di dua pintu masuk rumah Banjar. Kedua bilik ini diletakkan di pintu masuk lantai dasar, dan pintu masuk lantai kedua.

Disiapkannya bilik ini adalah bentuk peningkatan kewaspadaan yang dilakukan pihak sekretariat seiring dengan meningkatnya jumlah pasien dalam pengawasan yang dinyatakan positif Covid-19.

Alat sterilisasi tubuh dengan menggunakan sinar UV yang secara teknis ini  diyakini 99,99% dapat membunuh kuman, termasuk Virus Corona.

Ketua DPRD Kalsel H Supian HK mengaku, hal ini sangat perlu dilakukan mengingat Kalsel sudah masuk dalam zona merah penyebaran Covid-19. Apalagi banyak agenda yang harus diselesaikan para wakil rakyat, seperti mengadakan pembahasan-pembahasan dan rapat-rapat antar anggota dewan maupun dengan mitra kerja.

“Tujuannya adalah suatu program pemerintah mencegah adanya Covid-19, kita sedia payung sebelum hujan, ini kan sudah hasil rapat dengan DPR dimediasi oleh sekwan untuk menganggarkan, karena  di DPRD Kalsel ini kan setiap hari banyak tamu, pertama ada rapat-rapat pembahasan harus menjaga demi kesehatan kebersihan, setelah ini keluar kita cuci tangan dibersihkan gagang-gagang pintu, jadi bukan cuma masalah ini saja, karena Kalsel sudah masuk zona merah, kita harus hati-hati,” ungkap Supian HK

Ketua DPRD Kalsel H Supian HK (tengah)
Ketua DPRD Kalsel H Supian HK (tengah)

Selain bilik ini, pihak sekretariat juga akan melengkapi peralatan pencegahan Virus Corona agar tidak masuk ke rumah banjar,  seperti termometer infra red atau alat pengukur suhu badan, agar kesehatan para anggota dewan selalu terpantau dan terjaga. Sebelumnya pihak sekretariat juga telah menyediakan hand sanitizer serta melakukan penyemprotan disinfektan secara berkala ke seluruh ruangan dan lingkungan sekitar gedung.

Reporter : Evi Dwi Herliyanti

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *