DLH Imbau Pasar Wadai Ramadhan Pemko Banjarmasin Tidak Gunakan Kantong Plastik

BANJARMASIN, DUTA TVDinas Lingkungan Hidup (DLH) kota Banjarmasin mengimbau kepada seluruh pedagang dan pengunjung pasar wadai Pemko Banjarmasin, tidak menggunakan plastik saat bertransaksi.

Hal ini mengacu pada penggunaan kantong plastik di kota Seribu Sungai yang sudah diatur dalam perwali nomor 18 tahun 2016, terkait dengan pengurangan penggunaan kantong plastik.

Sebagai alternatif solusi, warga atau pengunjung yang datang juga diminta untuk membawa kantong belanja dari rumah, jika ingin berbelanja di pasar wadai ramadhan Pemko Banjarmasin.

“Kita minta EO nya kesini agar Pasar wadai di Menara Pandang tidak menggunakan plastik dan pengunjung bawa wadah sendiri, kalau satu bulan akumulasinya banyak sekali,” tutur Alive Yosefah Love Kadis LH kota Banjarmasin.

Sementara, volume sampah dari pasar wadai Ramadhan ini diakui pihak DLH cukup banyak, yakni sekitar dua kubik atau satu kendaraan tosa dalam sehari.

 

Reporter : Zein Pahlevi – Nina Megasari

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *