Djanur Umumkan Skuad Barito Putera 16 Januari
DUTA TV BANJARMASIN – Djajang Nurjaman, berkomitmen mengumumkan skuad Barito Putera musim 2020 pada 16 Januari mendatang.
Selain pemain lokal yang bertahan dan pemain baru, rencananya Dajajang juga akan memperkenalkan tiga pemain asing anyar Barito Putera musim ini.
“jadi gini untuk itu saya udah komitmen kepada pak Hasnur dan manajemen akan mengumumkan semuanya pada tanggal 16, dan berharap semua bersabar, itu sudah termasuk pemain asing, meski mereka belum datang, insyaallah di Banjarmasin nanti akan saya umumkan langsung,†ungkap Djajang Nurjaman, pelatih kepala Barito Putera.
Paulo Sitanggang Ungkapkan Perpisahan Dengan Laskar Antasari
Sementara itu Barito Putera kembali harus kehilangan satu pemain anadalanya di posisi gelandang, yakni Paulo Oktavianus Sitanggang.
Hengkanya pemain yang sudah memperkuat Barito selama empat musim tersebut, dibeberkan melalui akun instagram pribadinya, yang mengucapkan terimakasih dan salam perpisahan kepada seluruh supporter dan manajemen Laskar Antasari.
Keluarnya Paulo membuat Barito Putera benar benar melakukan perombakan total dalam skuadnya musim nanti.
Reporter : Ade Yanuar