Dinsos Kalsel Lakukan Pendataan Wilayah Banjir

Banjarmasin, DUTA TVSejumlah wilayah di Kalsel tergenang banjir, sejak Senin kemarin (15/11/21). Beberapa daerah itu yakni, Hulu Sungai Tengah, Balangan, dan Hulu Sungai Selatan.

Hingga hari Selasa ini, tiga wilayah itu masih terendam banjir, akibat luapan sungai yang berasal dari pegunungan.

Untuk di wilyah Hulu Sungai Selatan, hanya ada 4 KK dengan total 12 jiwa yang terdampak banjir. Sedangkan di Balangan, ada 176 KK dengan jumlah 704 jiwa korban banjir.

Terbanyak ada wilayah di Hulu Sungai Tengah, dengan total 3834 KK dengan total 14.274 jiwa. diperkirakan aliran air sungai dan banjir yang berada di HST akan terus mengalir ke beberapa daerah dibawahnya, dan dikhawatirkan akan berdampak juga pada daerah yang dilalui air sungai itu.

“Saat ini melanda 3 kabupaten paling parah HST, terus berupaya untuk memberikan bantuan pelayanan. 2 Kabupaten mulai surut namun HST masih ada genangan, yang diperkirakan akan turun ke wilayah Masirah, dan kita harus terus waspada,” ungkap Achmadi, Kasi perlindungan sosial korban bencana alam Dinsos Kalsel.

Curah hujan yang cukup tinggi di daerah pegunungan saat ini, dipicu adanya pengaruh badai La Nina yang berdampak pada bencana hidrometeorologi.

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *