Dinkes Periksa Belasan Sampel Kuliner di Pasar Wadai

Banjarmasin, DUTA TV — Sejumlah petugas Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin terlihat melakukan pemeriksaan pada sejumlah sampel makanan yang mereka beli, Kamis sore kemarin (14/03).

Totalnya, ada 13 sampel kuliner yang mereka periksa kandungan atau bahan makanan apa saja yang pedagang gunakan.

Jika ada bahan berbahaya seperti borax dan formalin atau borax, mereka akan melakukan teguran pada para pedagang.

Sosialisasi terkait larangan penggunaan bahan berbahaya sudah mereka sosialisasikan setiap tahunnya, terlebih pada Event Pasar Wadai Ramadhan, sehingga pedagang juga sudah mengetahui bahan bahan yang dilarang untuk membuat kuliner.

Untuk hasil pemeriksaan yang berlangsung sekitar dua jam tersebut, tidak ada kandungan makanan yang mengandung bahan berbahaya, seperti borax/ formalin dan rodamin.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *