Dikepung Banjir, penduduk Komplek Rahayu Indah Permai evakuasi kendaraan ke Jalan Umum
Banjarmasin, DUTA TV — Debit genangan air yang terus meninggi disertai hujan deras sejak Rabu malam hingga Kamis siang, menyebabakan sebagian besar wilayah pemukiman di kota Banjarmasin tergenang.
Sejumlah penduduk di kawasan Jalan Pramuka, komplek Rahayu Pembina IV, komplek Rahayu Indah Permai, terpaksa harus mengevakuasi sejumlah alat transportasi seperti kendaraan pribadinya ke jalan umum sejak pagi hari, puluhan kendaraan mengharuskan terparkir di jalan umum, baik roda dua maupun roda empat.
Untuk kendaraan roda dua, warga memanfaatkan gerobak untuk membawa sepeda motornya ke tempat permukaan yang lebih tinggi, Abi Faruq salah satu penghuni di komplek ini mengaku tidak berani mengendarai dengan kondisi mesin menyala, karena khawatir akan merusak mesin sepeda motornya.
“Tidak berani menghidupi jadi di angkut pakai gerobak, gak berani memaksa kalau mogok”, ucapnya.
Genangan air di kawasan ini memang mulai tergenang sejak beberapa hari terakhir, namun tidak separah hari ini yakni sekitar di atas mata kaki orang dewasa. Dan pada Rabu dini hari hingga sekarang ketinggian air mencapai pinggang orang dewasa.
Warga pun terus waspada untuk mengantisipasi terjadinya peningkatan debit air, lantaran hujan yang tak kunjung reda.
Reporter : Rahmatilah