Dihuni Tiga Suku, Warga Desa Madu Retno Diminta Jaga Toleransi

Tanah Bumbu, DUTA TV — Warga Desa Madu Retno Kecamatan Karang Bintang Kabupaten Tanah Bumbu diminta menjaga kerukunan, menyusul desa ini dihuni tiga suku, yakni suku Bali, Jawa dan Banjar.
Warga diajak menjaga persatuan di tengah perbedaan lewat sosialisasi aktualisasi nilai-nilai pancasila dan wawasan kebangsaan, yang dilaksanakan Wakil Ketua DPRD Kalsel Muhammad Yani Helmi.
Lewat sosialisasinya paman yani mengacungi jempol dimana warga dengan berbagai suku di desa ini bisa hidup berdampingan. Bahkan warga Banjar yang lebih dulu bermukim di desa ini menerima para pendatang dengan sangat baik.
Kendati begitu, Paman Yani menyebut ideologi pancasila harus terus ditekankan, dengan harapan mereka tidak mudah terhasut oleh oknum-oknum yang ingin memecah belah bangsa dengan mengatasnamakan suku, ras dan agama. Apalagi beberapa waktu mendatang akan menghadapi pesta demokrasi.
“Kita tahu di daerah ini mayoritas penduduknya transmigran Bali artinya walau Kalsel banyak warga luar datang ke Kalsel tapi dalam sejarah kita juga di Kalsel sulit kita mencari permusuhan antar penduduk lokal dan etnis lain dan ini terbukti sehingga terus kita sampaikan semangat persatuan bangsa terus kita pelihara walaupun etnik Bali ada di Kalsel,” kata Muhammad Yani Helmi
“Disini ada tiga suku yaitu Bali Jawa dan Banjar jadi disini kami berharap perbedaan tak jadi perpecahan namun jadi keanekaragaman agar tercipta ideologi bangsa kita yaitu pancasila,” ucap I jengah Sudira, Tokoh Masyarakat
“Pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan tak hanya tugas pemerintah tapi tugas kita semua terlebih ini memasuki tahapan pemilu jadi jangan mudah terprovokasi diadu domba,” ujar Harry Widhiyatmoko, Kassubid fFsilitasi Kelembagaan Pemerintahan Perwakilan& Partai Politik Bakesbangpol Kalsel
Dalam sosialisasinya paman yani mengingatkan warga agar mengedepankan gotong royog, khususnya dalam kegiatan keagamaan dan dukungan terhadap kearifan lokal masing-masing suku. Toleransi diharapkan akan berdampak terhadap kemajuan dan kesejahteraan ekonomi warga Desa Madu Retno.
Tim liputan