Batal Revitalisasi, Pemko Rencanakan Bangun Rusun di Pasar Batuah

Banjarmasin, DUTA TV — Rencana Pemko Banjarmasin melakukan revitalisasi di Pasar Batuah kembali batal dilaksanakan pada tahun 2025 ini.
Ada beberapa pertimbangan untuk melakukan revitalisasi tersebut. Salah satunya, warga sekitar masih menolak terkait dengan program strategis itu. Bahkan kedepannya, pasar batuah juga akan terkena program revitalisasi sungai.
Sebagai gantinya, Kadisperdagin kota Banjarmasin, Ichrom Muftezar, merencanakan pembangunan rumah susun di kawasan pasar Batuah tersebut. Harapannya agar warga yang berada di kawasan itu bisa memanfaatkan rumah susun tersebut.
“14 meter dari sungai terkena dampak sampai Sungai Gardu, apabila dikelola Perumda pasar, bisa kerjasama bisa saja kedepannya, kita buatkan rumah susun sewa. Untuk yang stay disitu bisa memanfaatkan rumah susun sewa, bisa kerjasama dengan berbagai pihak, ” Ucap Kadisperdagin Kota Banjarmasin
Sekadar mengingatkan, Pemko Banjamasin berencana merevitalisasi pasar batuah yang berlokasi di kelurahan Kuripan pada 2022 lalu. Rencana revitalisasi itu pun didukung oleh pemerintah pusat, dengan memberikan bantuan anggaran mencapai tiga setengah miliar.
Namun, proses penertiban tidak berjalan mulus, dan ditentang oleh warga pasar batuah, hingga proses revitalisasi tak kunjung terealiasi.
Reporter : Zein Pahlevi