Bank Kalsel Cek Suhu Tubuh Nasabah

 

DUTA TV BANJARMASIN – Sebagai upaya pencegahan dan antisipasi merebaknya virus corona,  Bank Kalsel membentuk gugus siaga, yakni Bank Kalsel Siaga Corona Centre. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah memeriksa suhu tubuh para nasabah yang sedang melakukan transaksi di tempat.

Upaya pencegahan ini dilakukan Bank Kalsel sejak kemarin (17/03) hingga dua pekan kemudian. Demikian diungkapkan Direktur Utama Bank Kalsel, Agus Syabaruddin.

Selain mendeteksi suhu tubuh, petugas bank juga meminta kepada para nasabah maupun karyawan untuk mencuci dan membersihkan tangan dengan hand sanitizer serta mengenakan masker.

“Bank Kalsel Siaga Corona Centre sebagai gugus tugas mengantisipasi supaya kita tetap terjaga dari wabah ini. Kita masih aman. Setiap hari kita mendata karyawan Bank Kalsel, bagaiman perkembangan setiap Kepala. Pimpinan melaporkan karyawannya maupun keluarganya,”terang Agus.

Apa yang dilakukan Bank Kalsel, tutur Agus, merupakan bentuk perlindungan kepada nasabah. Disela – sela kondisi siaga corona saat ini, aktivitas pelayanan masih tetap bisa dilakukan.

“Bank Kalsel punya komitmen tinggi untuk memberikan pelayanan terbaiknya bagi nasabahnya. Dalam situasi seperti inipun sudah mengatur pelayanan tetap dijalankan dengan baik, kesiagaan kami ditingkatkan. Preventif agar pelayanan untuk melindungi nasabah bisa secara bersama dijalankan,”lanjutnya.

 Penyebaran COVID-19 ini juga berdampak terhadap sejumlah agenda maupun kegiatan di Bank Kalsel. Menjelang HUT ke 56 tahun 2020, sejumlah rangkaian kegiatan terpaksa tertunda bahkan ada yang dibatalkan.

 

Reporter : Maisuri

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *