Aksi Saling Dorong Sempat Warnai Unjuk Rasa di DPRD Kalsel

DUTA TV BANJARMASIN – Ratusan massa dari gabungan BEM se-Kalsel melakukan aksi unjuk rasa di kantor DPRD provinsi Kalimantan Selatan, Kamis pagi (19/09/2019)

Unjuk rasa sempat diwarnai aksi dorong-dorongan antara pengunjuk rasa dan petugas kepolisian yang bertugas mengamankan jalannya aksi.

Meskipun sempat diwarnai aksi saling dorong itu, akhirnya ratusan mahasiswa bisa masuk ke halaman Rumah Banjar, untuk menyampaikan aspirasi mereka, ke perwakilan anggota dewan provinsi Kalsel.

Ratusan mahasiswa itu meminta rancangan undang undang atau RUU KPK yang baru beberapa hari lalu disahkan dicabut karena berpotensi melemahkan Komisi Pemberantasan Korupsi untuk melaksanakan tugas mereka.

Aksi ini pun terus dikawal ketat oleh ratusan petugas dari Polresta Banjarmasin agat tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Reporter: Zein – Ade

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *