Abdul Wahid Berharap Bisa Dampingi Paman Birin Pada Pilkada 2020

DUTA TV BANJARMASIN Bupati Hulu Sungai Utara, Abdul Wahid, secara langsung menyerahkan berkas formulir pendaftaran ke DPD partai Golkar Kalsel untuk menjadi calon wakil gubernur pada Pilkada 2020 mendatang, Selasa (15/10/2019) siang. Berkas pendaftaran Abdul Wahid sendiri diterima langsung oleh ketua harian DPD partai Golkar, Supian HK.

Pada pilkada nanti, Abdul Wahid menginginkan untuk mendampingi sang petahana gubernur Kalimantan Selatan, Haji Sahbirin Noor untuk bertarung pada pemilihan gubernur dan wakil gubernur.

Baca juga : Sayed Jafar Kembalikan Formulir, Sejumlah Kepala SKPD “Mengintil”

Abdul Wahid menyampaikan keinginannya maju pada Pilkada tak lain untuk meningkatkan kemajuan, kemandirian, kesejahteraan bagi masyarakat Kalsel yang lebih baik, bersama paman Birin.

“Keinginannya maju pada Pilkada kali ini untuk meningkatkan kemajuan, kemandirian, kesejahteraan bagi masyarakat Kalsel dan berharap utk mendampingi paman,” ucapnya.

“Kita menerima semua yang mendaftar dan akan diproses, Abdul wahid ini juga punya prestasi yang banyak” ujar Supian HK.

Persaingan untuk menjadi wakil gubernur di partai Golkar Kalsel bisa dikatakan cukup sengit, pasalnya saat ini diketahui sudah ada 3 calon wakil gubernur lainnya yang resmi mendaftarkan diri diantaranya Gusti Syahyar, Rosehan dan Gusti Iskandar Sukma Alamsyah.

 

Reporter : Mawardi – Elsa Pratwiwi

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *