220 Siswa Ikuti Seleksi Calon Peserta Paskibraka

Seleksi Paskibraka itu dilaksanakan selama 3 hari, bertempat di lapangan Tenis Indoor Stadion Karias Amuntai.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata HSU, H. Fajeri Rifani mengatakan kegiatan seleksi ini dalam rangka mencari calon Paskibraka untuk tingkat kabupaten HSU, dan juga sekaligus pencarian untuk ke tingkat provinsi Kalimantan Selatan yang terpilih untuk kabupaten, hanya 40 orang.
Kegiatan seleksi berlangsung dengan berbagai tahapan yang dilakukan berupa fisik, mental, dan kecerdasan, yang dijadikan penilaian oleh para tim seleksi adapun tim penilai seleksi, terdiri dari polres HSU, kodim 1001 Amuntai, dan SKPD yang terkait.
Dirinya juga mengingatkan kepada seluruh peserta calon Paskibraka untuk mengikuti seleksi dengan tekad, dan semangat yang kuat, karena untuk menjadi anggota Paskibraka tidaklah mudah, harus melalui seleksi ketat, dan yang terbaik yang akan terpilih menjadi anggota Paskibraka, dan bagi yang tidak lolos seleksi Paskibraka, jangan kecewa, karena masih banyak lagi jalan untuk berprestasi,tidak hanya di paskibraka ini saja.
Hari pertama seleksi, para peserta calon Paskibraka mengikuti tahap cek pengukuran tinggi badan, cek berat badan, dan cek kesehatan.
Tim Liputan – Kominfo HSU