Yayasan Insan Mulia Pama Bantu Perbaikan Fasilitas Umum Pasca Banjir

Kab. BANJAR, DUTA TV Dibantu tenaga relawan dari karyawan PAMA Grup, Yayasan Insan Mulia Pama atau YIMP menyerahkan bantuan berupa dana untuk perbaikan fasilitas umum pasca banjir di Kalimantan Selatan.

Sasaran pertama, adalah pondok pesantren Nurul Hidayah yang berada di jalan kali Martapura desa Lok Baintan kecamatan Sungai Tabuk kabupaten Banjar. Kemudian sasaran kedua yakni Madrasah Ibtidayah Darul Aman yang berada di desa sungai Pinang.

Dua fasilitas pendidikan ini masing-masing menerima dana Rp50 juta. “Saya terharu atas sumbangannya. Sangat dibutuhkan karena masih banyak yang harus dibenahi pasca banjir, dalam asrama putri banyak rusak WC banyak rusak, banyak lagi bangku-bangku rusak karena kemarin digunakan untuk pengungsian,” ujar Pimpinan Ponpes Nurul Hidayah, Aspan.

Bukan hanya menyasar fasilitas pendidikan, bantuan juga menyasar fasilitas ibadah. Tim relawan bahkan harus menggunakan perahu kecil lantaran lokasi mesjid yang berada di jalan Handil dua desa Sungai Pinang Baru masih terendam dan belum bisa dijangkau dengan jalur darat. Kemudian selain mesjid Al Wustho di kawasan ini, tim juga memberikan bantuan di langgar Raudhatul Jannah yang berada di desa Handil Satu, dengan nilai masing masing Rp 10 juta.

“Ini bagian rangkaian kegiatan yang dilakukan YIMP untuk baktinya kepada saudara-saudara kita yang terdampak oleh banjir,” pungkas Untung Subekti Perwakilan Pengurus YIMP.

Selain di kecamatan sungai Tabuk, bantuan juga menyasar MTS Al Khairiyah yang berada di desa Pengaron kabupaten Banjar, serta beberapa fasilitas umum lainnya di Kalsel dengan total 12 fasum.

Dana yang diberikan ini, merupakan hasil penggalangan donasi YIMP dari PT Pamapersada Nusantara bersama anak perusahaannya, yang jika ditotal mencapai Rp 475 juta.

Reporter : Evi Dwi Herliyanti

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *