Wisata Danau Seran, Jadi Sasaran Polisi Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Duta TV – Banjarbaru, Obyek wisata Danau Seran Kelurahan Palam Kecamatan Cempaka, sabtu (08/08) didatangi Personel Polsek Banjarbaru Timur yang dipimpin Kepala SPKT Aiptu Wayan Rebek untuk menyampaikan himbauan penerapan protokol kesehatan.

Kegiatan ini sejalan dengan program Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta dalam rangka pemeliharaan harkamtibmas, dan penguatan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dengan meningkatkan kepekaan faktual terhadap situasi global, regional, dan lokal dalam upaya pencegahan pandemi Covid-19.

Patroli yang digelar ini bertujuan meminta waraga patuh pada semua kebijakan pemerintah dalam melawan covid-19.

“Pengawasan dan pendisiplinan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak, dan mencuci tangan terus digelorakan,” ungkap Aiptu Wayan Rebek.

Kapolres Banjarbaru AKBP Doni Hadi Santoso melalui Kapolsek Banjarbaru Timur Iptu Khamdari mengatakan semua fungsi berperan aktif dalam menyampaikan harkamtibmas kepada masyarakat terkait protokol kesehatan.

“Kehadiran Polisi ditengah warga guna terciptanya sitkamtibmas aman dan kondusif serta masyarakat secara umum harus sadar diri dengan tidak melanggar segala kebijakan yang telah ditetapkan pemerintah”. pungkasnya.

Tim Liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *