Walikota Minta Bantuan Pemerintah Pulangkan 2 Warga Banjarmasin di Nepal

DUTA TV BANJARMASIN – Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina melakukan kordinasi dengan Menteri Luar Negeri untuk membantu kepulangan 2 warga Banjarmasin yakni Teddy Herianto dan Adi Mardani yang saat ini terjebak lockdown  di kota Kathmandu Nepal.

Hingga saat ini, pemerintah kota serta Mentri Luar Negeri masih berusaha untuk meminta Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) yang ada di kawasan negara tetangga nepal untuk bisa berkordinasi dengan pemerintah Nepal, lantaran Indonesia tidak memiliki perwakilan di negara Nepal.

“Kita sudah melakukan kordinasi dengan pemerintah melalui Menteri Luar Negeri dan berkordinasi dengan KBRI negara tetangga di Nepal karena tidak ada perwakilan Indonesia di nepal,” ucap walikota Banjarmasin.

Saat ini, pemerintah melalui KBRI dari negara tetangga menyatakan kedua warga Banjarmasin tersebut dalam keadaan aman dan sehat, serta pihak KBRI masih mencoba mencarikan solusi untuk bisa mencari negara yang bisa bekerja sama dalam kepulangan ini lantaran juga ada 15 WNI yang bernasib sama dengan Teddy dan Adi.

“Keadanya baik, mereka masih menunggu hasil kordinasi KBRI dengan Menlu yang masih berusaha mencari negara ketiga untuk bisa memulangkan mereka dengan 15 WNI lainnya,” tambahnya.

Dua warga kota Banjarmasin yakni Teddy Herianto dan Adi Mardani terjebak lockdown di kota Nepal lantran terlambat mendapat kabar, pasalnya saat itu, mereka sedang menjelajahi pegunungan himalaya yang di mulai sejak pertengahan Maret lalu.

Reporter : Ade Yanuar

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *