Wali Kota Banjarmasin Serahkan SK kepada 400 Lebih ASN dan PPPK

Banjarmasin, DUTA TV — Wali Kota Banjarmasin, Muhammad Yamin, secara simbolis menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada perwakilan 400 lebih ASN dan PPPK di halaman Balai Kota Banjarmasin, Senin pagi (07/04/2025).
SK tersebut sebelumnya telah ditandatangani oleh Wali Kota Yamin pada bulan Ramadan lalu. Jumlah total penerima SK mencapai lebih dari 400 orang, yang terdiri dari 26 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), 133 PPPK tenaga teknis, 161 PPPK guru, dan 57 tenaga kesehatan.
Selain diharapkan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, para ASN dan PPPK yang baru juga diingatkan bahwa mereka turut bertanggung jawab terhadap persoalan penanganan sampah, yang saat ini menjadi salah satu isu krusial di Kota Banjarmasin.
Sebelumnya, pengangkatan dan pelantikan ASN dan PPPK ini direncanakan akan dilaksanakan pada Oktober 2025 dan Maret 2026. Namun, berdasarkan surat edaran terbaru dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI, pelaksanaan pengangkatan CPNS diminta maksimal dilaksanakan pada Juni mendatang.
“Kita juga menerima keluarga baru, PNS dan PPPK baru. Kita sudah sampaikan bahwa mereka bagian dari keluarga besar pelayan masyarakat. Kita ingatkan kembali bahwa tugas berat kita saat ini adalah persoalan sampah. Semua sedang berjalan sambil dievaluasi dan ditata kembali,” ungkap Wali Kota Muhammad Yamin.
Wali Kota Yamin juga mengapresiasi seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin yang hadir lengkap pada apel perdana usai libur lebaran. Ia memastikan tidak ada pegawai yang menambah masa cuti dari libur panjang tersebut.
Reporter: Zein Pahlevi